Pengertian dan Penyebab Siswa Underachiever

kesulitan belajar

Kali ini akan sedikit mengulas tentang anak underachiever atau underachievement yaitu anak yang kesulitan belajar. Memahami anak didik penting untuk pengajar/guru agar mampu menangani dan memposisikan diri dalam menangani personal peserta didiknya.

Siswa underachiever tergolong siswa yang mengalami kesulitan belajar di sekolah. siswa yang tergolong undeachiever adalah siswa yang memiliki taraf intelegensi yang tergolong tinggi, tetapi memperoleh prestasi belajar yang tergolong rendah (dibawah rata-rata).

Dikatakan underachiever karena secara potensial, ia memiliki taraf intelegensi yang tinggi dan mempunyai kemungkinan cukup besar untuk memperoleh prestasi belajar yang tinggi. tetapi, dalam hal ini ia mempunyai prestasi belajar yang diperoleh dibawah potensi yang ia miliki

Underaciever atau berprestasi dibawah kemampuan adalah jika terjadi ketidaksesuaian antara prestasi sekolah anak dan indeks kemampuannya sebagaimana nyata dari test intelegensi, prestasi, kreativitas, atau data obervasi.

Selain itu, underacviement adalah kinerja yang secara signifikan berada dibawah potensinya. Underachievement adalah mereka yang prestasinya lebih rendah dari yang diperkirakan berdasarkan hasil tes kemampuan belajarnya.

Nah, berdasarkan beberapa pengertian mengenai underachiever, maka dapat dipahami bahwa yang dimaksud underachiever adalah siswa yang memperoleh prestasi dibawah standart nilai yang seharusnya dapat diperoleh berdasarkan tingkat IQ tertentu.

Sebagai contoh : siswa yang mempunyai tingkat IQ 120, ternyata nilai yang diperoleh hanya 6, ia dikatakan underachiever karena prestasi belajar berada dibawah standar nilai

Adanya underachiever di Indonesia dapat diketahui berdasarkan penelitian yang pernah dilakukan. berdasarkan penelitian Yaumil Achir tahun 1990 ditemukan bahwa dari 199 anak berbakat yang terjaring, 77 anak tergolong underachiever. sementara itu menurut Sulaiman, angka-angka statistik menunjukan bahwa sekitar 30% siswa yang tidak mampu menyelesaikan studinya di tingkat SMA memiliki tingkat kecerdasan lebih dari 130.

Penyebab Underachiever

Menurut Edy Gustian, Underachiever dapat disebabkan oleh faktor lingkungan, baik dilingkungan luar rumah, lingkungan dalam rumah, maupun diri individu itu sendiri.

Faktor yang dapat membuat anak menjadi underachiever

1. Lingkungan Sekolah

Jumlah dan target materi-materi yang diberikan, ukuran-ukuran keberhasilan, dan kemampuan guru dapat menyebabkan anak mengalami underachiever

2. Faktor Guru

Guru juga memegang peranan penting dalam prestasi sekolah anak, karena gurulah yang mentransfer pengetahuan terhadap anak. cara guru memperlakukan anak didiknya dan menyampaikan materi akan mempengaruhi prestasi yang dicapai anak didiknya.

3. Keluarga dan lingkungan rumah

Cara orang-orang terdekat memperlakukan anak akan mempengaruhi pencapaian anak dalam prestasi. orang tua merupakan tokoh yang paling berperan dalam menentukan keberhasilan anak. hasil penelitian terhadap anak yang sukses di sekolahnya menunjukan peran orang tua sangatlah menentukan keberhasilan mereka. perhatian, dukungan, dan kesiapan membantu anak merupakan ciri-ciri orang tua yang anaknya berhasil di sekolah

Faktor penyebab underachiever yang muncul dari dalam diri

1. Persepsi diri

Anak yang merasa dirinya mampu akan berusaha untuk mendapatkan prestasi sekolah yang baik sesuai dengan penilaian terhadap kemampuan yang dimilikinya. sebaliknya, jika persepsi diri rendah maka akan mengakibatkan tidak termotivasi dan semangat berprestasi menurun

2. Hasrat berprestasi

hasrat untuk berprestasi adalah hasil dari pengalaman-pengalaman anak dalam mengerjakan sesuatu. anak yang sering gagal dalam mengerjakan sesuatu akan mengalami frustrasi dan tidak mengharapkan hasil yang baik dari tindakan-tindakan yang dilakukannya

3. Pola belajar

Pola belajar adalah hasil dari kebiasaan anak. anak yang pola belajarnya teratur akan memiliki prestasi yang lebih baik dalam pelajaran sekolah jika dibandingkan anak yang buruk dalam belajar.

 

Pengertian dan Penyebab Siswa Underachiever

You May Also Like

About the Author: Literasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *